REVIEW MAKEUP BERKONSEP KOREA SOULYU BEAUTY

Haii.. hai.. haii..

beauty enthusiast aku mau kenalin makeup terbaru yang udah beberapa hari ini aku cobain ni, dan aku mau review makeup berkonsep Korea soulyu beauty.









*Skin Glow 

Skin glow adalah CC cream dengan formula yang beneran ringan dan lembut, hasilnya hampir mirip kaya kulit asli kita. 

Skin glow ini mengandung vitamin E, Jojoba Oil dan juga Ginseng Extract.

Skin Glow ini 

*mampu meratakan warna kulit yang     kurang merata.

*medium coverage, 

*tahan lama, 

*Memiliki formula anti aging, dan

*Non-Comedogenic.

Packagingnya berbentuk tube berukuran 35gr berwarna ungu Lilac yang cantik banget.



Aku suka banget sama formulasinya yang ringan, lumayan coverage, tapi tetep bikin kulitku lembab.

Harganya sekitar 130k menurut aku worth it sih karena benefit dari skin glow  ini lumayan banyak.

Slick and Flick adalah eyeliner yang mempunyai aplikator ujungnya runcing, mirip spidol, dan mudah di aplikasikan, tahan lama, dan ga bikin bleber.

Harganya sekitar 80k 








Magic Lash Styler

Adalah maskara dengan formula ringan, tekstur lembut, ga ngegumpal, tahan lama mengandung Jojoba Oil Dan Ginseng Extract.

Aplikatornya sama seperti maskara pada umumnya berbentuk bulat panjang dan mudah diaplikasikan.

Untuk harga sekitar 80k untuk daerah Jabodetabek.








Ini adalah foto before-after menggunakan Magic Lash Styler langsung terlihat kan hasilnya.

Nah buat kalian yang suka makeup dengan Korean look kalian harus banget cobain rangkaian produk dari SOULYU ini.

Buat yang penasaran sama rangkaian produk SOULYU, coba langsung cek IGnya yaa @SOULYUBEAUTY.

Oke segini aja review kali ini, semoga bermanfaat beauties.


Comments

Post a Comment